Mantan Wakil Ketua DPRD Bandar Lampung Jabat Ketua Ikatan Notaris
BANDAR LAMPUNG – Mantan Wakil Ketua DPRD Bandar Lampung, Fahmi Sasmita terpilih sebagai ketua Pengurus Daerah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Bandar Lampung periode 2016-2019, Rabu (22/2/2017).
Fahmi terpilih secara aklamasi dalam konfrensi INI Bandar Lampung.
Pemilihan Ketua INI Bandar Lampung diikuti 107 notaris dari 129 notaris yang ada.
Fahmi berharap, ke depan, para notaris semakin banyak memahami dan belajar masalah hukum, khususnya bidang perjanjian dan pembuatan akta.
“Karena ke depan, masalah perjanjian bisa semakin kompleks,” kata Fahmi Sasmita.
Sumber : http://lampung.tribunnews.com
Penulis: Romi Rinando
Editor : Ridwan Hardiansyah